f ' MENGGALI IDE PELUANG USAHA ~ Inspirasi Pendidikan

Sabtu, 11 Februari 2023

MENGGALI IDE PELUANG USAHA


 

MENGGALI IDE PELUANG USAHA DAN TIPS  MEMULAI USAHA

Kemampuan untuk mencari peluang usaha merupakan hal yang perlu diasah oleh para calon wirausahawan. Bagi pengusaha yang sudah lama bergelut di bidang wirausaha mungkin hal semacam ini sudah melekat dalam dirinya. Sehingga setiap kondisi yang ditemui, dianalisis dan dapat ditentukan apakah memiliki prospek yang bagus untuk membuka usaha. Hal tersebut bisa disebabkan oleh pengalamannya yang didukung oleh modal besar dan network yang dimiliki.

Bagaimana dengan para calon wirausahawan? Berikut ini beberapa hal yang harus diperhatikan untuk mencari dan menentukan peluang usaha antara lain:

1.  Peluang usaha bersumber dari adanya kebutuhan dari individu atau masyarakat;

Identifikasi apa yang menjadi kebutuhan masyarakat atau kebanyakan anggota masyarakat saat ini atau di masa yang akan datang. Semakin banyak yang membutuhkan, maka semakin besar peluang usaha dapat dibuka. Misalnya: di suatu daerah yang cukup padat penduduknya, sebagian besar penduduknya bekerja di luar negeri, maka transaksi keuangan via transfer sering dilakukan oleh pekerja migran untuk kebutuhan keluarganya di rumah. Sementara itu lokasi ATM dan Bank cukup jauh ada di pusat kecamatan. Maka peluang usaha yang memungkinkan untuk dilakukan misalnya dengan membuka BRILink, Agen BNI46, dll. sehingga masyarakat tidak usah jauh-jauh untuk ambil uang atau untuk kebutuhan transfer lainnya. Beberapa contoh peluang usaha lainnya dapat ditemukan di sekitar tergantung kondisi dan kepiawaian, keberanian, serta faktor-faktor lainnya.

Berdasarkan penjelasan di atas, maka ada beberapa faktor yang juga harus diperhatikan yaitu faktor ekonomi, politik, pasar, persaingan, pemasok, teknologi, sosial dan geografi. Karena itu seorang wirausahan harus Mencari informasi terkait perubahan pada masyarakat, seperti internet, instansi pemerintah, dan lan-lan. Sumber informasi juga dapat diperoleh dari instansi/lembaga pemerintah, media massa, pasar atau mungkin melalui wawancara dengan konsumen. Jadi, peluang senantiasa ada karena perubahan-perubahan terus berlangsung baik di tingkat individu, maupun ditingkat masyarakat. Kemampuan kita melihat peluang sangat tergantung dari informasi yang kita peroleh tentang faktor lingkungan usaha.

Dalam menemukan peluang usaha yang cocok, kita dapat menggunakan dua pendekatan, yaitu: (1) Pendekatan in-side-out (dari dalam ke luar) bahwa keberhasilan akan dapat diraih dengan memenuhi kebutuhan yang ada saat ini. (2) Pendekatan out-side-in (dari luar ke dalam) bahwa keberhasilan akan dapat diraih dengan menciptakan kebutuhan.

2. Memilih Lapangan Usaha dan Mengembangkan Gagasan

Dalam memilih lapangan usaha yang akan kita geluti, perlu dipertimbangkan hal-hal berikut:

a)  Lapangan usaha yang cocok untuk orang lain belum tentu cocok bagi kita.

b) Lapangan usaha yang pada masa lalu menguntungkan, belum tentu pada saat ini masih menguntungkan, atau lapangan usaha yang menguntungkan saat ini belum tentu menguntungkan di masa yang akan datang.

c) Lapangan usaha yang berkembang baik di suatu daerah, belum tentu dapat berkembang dengan baik pula di daerah lain, dan sebaliknya.

d) Berangkat dari pertimbangan-pertimbangan tersebut, maka dalam memilih lapangan usaha, kita perlu kembali melihat dan mengkaji kondisi internal kita dan kondisi eksternal dimana usaha kita jalankan, karena faktor internal dan eksternal ini akan sangat menentukan kesuksesan kita dalam menjalankan usaha. Faktor internal yang dimasuksud disini seperti penguasaan sumberdaya (lahan, bangunan, peralatan dan finansial), penguasaan teknis atau keterampilan, penguasaan manajemen dan jejaring sosial yang kita miliki. Faktor eksternalnya adalah Peraturan pemerintah, tingkat permintaan dan penawaran, persaingan, resiko dan prospek ekonomi baik lokal, regional, nasional maupun global.

3.  Langkah-Langkah Berwirausaha

Terdapat beberapa tips yang bisa dipraktikkan dalam  memulai usaha baru. Yaitu:

a)   Pilih bidang usaha yang anda minati dan memiliki hasrat dan pengetahuan di dalamnya;

Tips pertama ini sangatlah membantu bagi mahasiswa / pelajar/ calon wirausahawan yang cenderung memiliki keinginan yang tinggi sekaligus mudah jenuh. Tidak mudah memang, terutama jika kita sudah lama dan terbiasa berada dalam zona aman. Seringkali kesibukan kerja membunuh instink kita untuk berkreasi maupun mengasah minat dan kesukaan yang mampu mendatangkan uang. Jika anda telah menentukan minat, maka segeralah asah pengetahuan dan perbanyak bacaan serta ketrampilan mengenai bidang usaha yang hendak anda tekuni.

b)  Perluas dan perbanyak jaringan bisnis dan pertemanan

Seringkali tawaran-tawaran peluang bisnis dan dukungan pengembangan bisnis datang dari rekan-rekan di dalam jaringan tersebut. Namun anda tetap harus hati-hati, karena tidak pernah ada yang namanya makan siang gratis, siapapun itu, anda harus tetap berhati-hati dan mempersiapkan akan datangnya hal-hal yang tidak terduga. Hal ini juga sejalan dengan prinsip seorang pebisnis “uang tidak mengenal tuan”. Bisa saja hari ini anda adalah big boss, namun esok lusa anda menjadi pengangguran karena didepak oleh karyawan sendiri yang bekerja sama dengan partner bisnis anda atau bahkan investor anda.

c)  Pilihlah keunikan dan nilai unggul dalam  produk/jasa anda

Kebanyakan orang tidak sadar, ketika memulai berbisnis, terjebak di dalam fenomena banting harga. Padahal, ada kalanya, harga bukan segalanya. Anda harus bisa mencari celah dan ceruk pasar yang unik. Anda harus menentukan posisi anda di dalam peta persaingan usaha. Jika anda menilai terlalu tinggi jasa/produk anda, sementara hal yang anda tawarkan itu tidak punya keunggulan yang sangat spesifik dan memiliki nilai tambah, maka orang akan berpaling kepada usaha sejenis dengan harga dan kualitas yang jauh lebih baik.

d)  Jaga kredibilitas dan brand image

Seringkali kita ketika memulai berusaha, melupakan faktor nama baik, kredibilitas dan pandangan orang terhadap produk/jasa kita. Padahal, ini yang paling penting dalam berbisnis. Mengulur-ulur pembayaran kepada supplier atau peminjam modal, adalah tindakan yang sangat fatal dan berakibat kepada munculnya nama anda di dalam daftar hitam jaringan bisnis usaha yang anda tekuni. Misalnya salah satu usaha bisnis, seringkali bertindak arogan dan mengabaikan keluhan para pelanggannya, padahal bukan hanya sekali dua kali orang-orang melakukan komplain, akibatnya, kehilangan pelanggan adalah hal nyata yang akan terjadi dan bahkan kehilangan pasar potensial dan pangsa pasar yang dikuasainya.

e)  Berhemat dalam operasional secara terencana serta sisihkan uang untuk modal kerja dan penambahan investasi alat-alat produksi/jasa

Banyak orang yang jika sudah untung besar dan berada di atas, melupakan faktor persiapan akan hal tak terduga maupun merencanakan pengembangan usaha. Padahal bisnis adalah sama dengan hidup, harus selalu bertahan dan berjuang.

 

Selain langkah-langkah tersebut di atas, penulis berikan tips juga langkah-langkah teknis dalam memulai usaha menurt Tung Desem Waringin, Seorang Wirausahawan dan trainer yang sudah sukses di bidanngnya. Antara lain:

a)  Bangun Ide bisnis dengan menulis Impian dan hobby kita.

b)  Berikan alasan yang sangat kuat untuk mewujudkan mimpi tersebut.

c)  Mulailah untuk mewujudkan mimpi tersebut dengan bertindak dan cari tema yang tepat dan tulis misi / Langkah pencapaian dan tuangkan menjadi konsep usaha yang jelas

d) Lakukan riset baik di internet maupun di kenyataan sehari-hari, Visi dan Misi yang kita tulis harus terdefinisi dengan jelas, specific dan marketabel sesuai bidangnya.

e)  Tuliskan dan rancang strategi yang akan dijalankan

f)  Cari pembimbing (pilih yang sudah sukses di bidang tersebut), untuk pembanding dan mengurangi resiko kegagalan dalam melakukan langkah-langkah pencapaian goal tersebut

g)  Buatlah  sebuah  TEAM yang kompak untuk membantu  mewujudkan  goal tersebut .

h) Optimalkan jaringan, relasi dan network yang kita punya untuk mencapai goal/visi kita tersebut

i)  Buat jaringan baru yang tak terhingga dengan membuat relasi dan silaturahmi sebanyak-banyaknya

j) Gunakan alat bantu untuk mempercepat pencapaian misal website, jejaring sosial, advertisement, promosi, dll

k) Buat SYSTEM yang ideal untuak bisnis tersebut. (S=Save, Y=Your, S=Self, T=Timing, E=Energy, M=Money)

Demikianlah langkah-langkah yang dapat dilakukan bagi para calon pengusaha / wirausahawan baru untuk menggali ide peluang usaha dan mempraktikkannya dalam memulai usaha. Yang terpenting dari kesemua itu adalah keberanian untuk memulai usaha setelah menentukan peluang dan bidang usaha yang digeluti. (HAR)

0 comments:

Posting Komentar